Terkait Los Hanggar Barat, Ini jawab Kepala dan Kasubag UPTD Pasar Baru Cilegon
Minggu, 20 April 2025

Iklan Semua Halaman

Terkait Los Hanggar Barat, Ini jawab Kepala dan Kasubag UPTD Pasar Baru Cilegon

Kamis, 19 November 2020
CILEGON,-(WA),- Peguyuban Pedagang Pasar Baru Cilegon (P3BC) Mendesak Kepada pengelola pasar keranggot untuk segera membenahi hanggar barat yang diduga sudah di salah gunakan oleh oknum, Pasalnya ada beberapa Los (tempat berdagang) yang diduga telah membongkar dan merenovasi tanpa adanya laporan ke pihak UPT Pasar. Rabu, 17/11/2020.

Ketua P3BC Deni Bastari Mengatakan, Pihaknya sengaja melaporkan kepada kepala UPTD Pasar Baru Cilegon atas adanya dugaan pengrusakan aset pemerintah yang berada di hanggar barat.

"Kami hanya melaporkan serta mempertanyakan apakah itu sudah sesuai prosedur untuk merubah fisik Los, sedangkan itu masih aset pemerintah," katanya.

Ia juga menyayangkan, Pengelolaan hanggar barat yang menghabiskan anggaran milyaran rupiah tersebut terlihat sangat kumuh dan tidak terawat.

"Karena tidak ada ketegasan dari pengelola pasar untuk membenahinya makanya para pedagang tercecer dijalan pintu masuk dan keluar, kami yakin kalau tegas para pedagang mau masuk ke los tersebut bisa tertata rapih, nah kalau sekarang lihat keadaannya bau dan kotor," ucapanya.

Kepala UPTD Pasar Baru Cilegon Aceng Syarifudin mengatakan, dirinya baru mengetahui adanya Los yang dibongkar dan direnovasi sendiri oleh pedagang yang berada di hanggar barat tersebut.

"Kalo direnovasi oleh pedagang sendiri itu kami tidak mengeluarkan surat bentuk apapun, dan itu juga kami telah menerima laporan dari paguyuban P3BC bahwa adanya kegiatan pedagang yang telah membongkar, dan juga merubah bentuk bangunan los hanggar tersebut,"ungkap Aceng.

Namun saat di pertanyakan terkait aturan adanya aset pemerintah yang telah di bongkar dan dirubah fisik bangunannya tersebut Kepala Pasar mengatakan belum bisa menjawab.

"Kami belum bisa menjawab lihat nanti di aturan, itu kewenangan dari kuasa aset," tambahnya.

Menurutnya, lapak yang berada di hanggar barat tersedia 160 los dan yang tidak terisi sekitar 138 los, dan akan menata serta merenovasi pada tahun 2021 mendatang.
"Kami juga selaku UPTD Pasar yaitu akan merenovasi, nanti untuk penempatan yang baru itu setelah pasca pemilu di awal triwulan tahun 2021. Kami akan arahkan pedagang supaya adanya itu potensi aset daerah, karna kami harus merencanakan dan menunggu informasi dari kuasa aset," terangnya.

Namun disisi lain Yudi Indriyana selaku Kasubag TU UPTD Pasar Baru Cilegon mengatakan terkait Pedagang yang di hanggar barat yang sedang berjalan merenovasi tempat dagangannya (Los) tersebut telah diketahuinya.

"Sebetulnya kalau izin memang belum, yang dibongkar itu hanya bangunan yang semi permanennya artinya bangunan bangunan tembok yang menutupi los-los yang dibelakang, pedagang pedagang itu saya arahkan kebelakang karna memang lokasi tersebut mau kita relokasi atau kita benahi agar tempat los-los yang dibelakang itu bisa digunakan," kata Yudi.

Terkait adanya aset yang telah dibongkar oleh pedagang, dirinya juga mengatakan."Sedang berlangsung penghapusan aset bahkan pagi tadi sampai jam 10 sudah dirapatkan pengapusan aset, insya allah nanti besok sudah ada berita," tandasnya.

Dalam pantauan dilokasi hanggar barat, ada beberapa pekerja sedang merenovasi 6 los yang dijadikan satu, dan diduga los tersebut dimiliki oleh salah seorang Pedagang yang berada di hanggar barat. (Galuh/Ucup)





close