Gelar Gebyar Pengawasan Pilkada 2024, Bawaslu Cilegon Ajak Warga Jadi Pengawas Partisipatif
Rabu, 19 Maret 2025

Iklan Semua Halaman

Gelar Gebyar Pengawasan Pilkada 2024, Bawaslu Cilegon Ajak Warga Jadi Pengawas Partisipatif

Senin, 11 November 2024
Gebyar Pengawasan Pilkada 2024 oleh Bawaslu Kota Cilegon


CILEGON— Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Cilegon mengadakan Gebyar Pengawasan Pilkada 2024, dengan mengangkat "Rerageman Ngawasi Sedulur Sebatur." Kegiatan yang digelar untuk memperkuat pengawasan masyarakat terhadap proses pemilu berlangsung meriah dengan parade pengawasan yang diawali jalan sehat di pusat kota, Sabtu (11/11).

Parade tersebut melibatkan berbagai elemen masyarakat, mulai dari unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), organisasi mahasiswa, masyarakat umum, hingga seluruh jajaran pengawas pemilu di Kota Cilegon. Rangkaian acara ini ditujukan untuk meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya pengawasan partisipatif dalam menjaga integritas pemilu.

Ketua Bawaslu Cilegon menyampaikan harapannya agar Gebyar Pengawasan ini mampu menggerakkan masyarakat untuk berperan aktif dalam pengawasan pemilu, serta menumbuhkan kepedulian warga agar terlibat dalam mencegah pelanggaran di setiap tahap pemilihan.
"Ingat, pada 27 November 2024 mendatang, kita akan melaksanakan pemilihan kepala daerah. Kami mengajak seluruh masyarakat agar siap menggunakan hak pilihnya serta turut serta mengawasi setiap tahapan untuk mewujudkan pemilu yang bersih dan adil," ujarnya.

Iklan

Melalui acara ini, Bawaslu berharap dapat memperkuat kesiapan jajaran pengawas sekaligus menggugah partisipasi publik agar bersama-sama mengawasi potensi pelanggaran yang mungkin terjadi dalam proses Pilkada nanti. (*/red)

#Politik
close