Inakor Banten Kembali Bagikan Paket Sembako di Bulan Ramadhan 1446
Sabtu, 15 Maret 2025

Iklan Semua Halaman

Inakor Banten Kembali Bagikan Paket Sembako di Bulan Ramadhan 1446

Jumat, 14 Maret 2025
Ketua DPW LSM Inakor Banten, Handi


CILEGON- DPW LSM Independen Nasionalis Anti Korupsi (Inakor) Provinsi Banten kembali membagikan paket Sembako kepada kaum dhuafa, di Bulan Suci Ramadhan 1446 H.

Ada 50 paket sembako yang sebagian dibagikan, ini sudah tahun ketiga LSM Inakor Banten, membagikan puluhan paket sembako untuk masyarakat.

"Alhamdullilah di bulan suci Ramadhan 1446 tahun ini kami dan tim DPW LSM INAKOR kembali melaksanakan bagi-bagi paket Sembako untuk warga kurang mampu di sekitar Sekretariat di lingkungan Jombang Kali RT 04 RW 08 Kelurahan Masigit, Kecamatan Jombang, Cilegon Banten," kata Ketua DPW Inakor Banten, Handi Jum'at (14/03/2025).
Handi menjelaskan pembagian sembako di setiap Bulan Suci Ramadhan ini, merupakan program rutin. Dan pada tahun ini ada 50 paket sembako yang diberikan untuk masyarakat. Ia berharap di tahun berikutnya kegiatan sosial ini masih bisa berjalan.

"Ini adalah bentuk kepedulian kami sebagai sosial control terhadap masyarakat, semoga bisa membantu dan makain menambah keberkahan di bulan yang penuh rahmat dan ampunan ini," tuturnya.


Salah satu penerima bantuan, Maryamah mengucapkan terima kasih atas pemberian paket sembako yang disalurkan melalui LSM Inakor.

"Saya senang sudah tiga kali setiap bulan puasa dapat. Semoga tahun depan ada kegiatan paket sembako lagi," ucapnya. (*/red)

#Sosial
close